Headline

Cegah Tindak Kejahatan, Polsek Pekuncen Banyumas Tingkatkan Patroli saat Hari Libur

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Untuk mengantisipasi tindak kejahatan pada obyek vital khususnya perbankan, anggota Polsek Pekuncen, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah melaksanakan patroli dengan sasaran perbankan dimana banyak nasabah yang melakukan transaksi melalui mesin ATM, Minggu (07/01/2018).

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Pekuncen AKP Susanto, S.H mengatakan meskipun hari libur pihaknya tetap meningkatkan kegiatan patroli untuk tetap menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif.

“Meskipun hari libur, namun banyak nasabah yang tetap bertransaksi melalui mesin ATM. Hal inilah yang dapat menimbulkan kerawanaan tindak kriminalitas. Untuk Itu kami meningkatkan kegiatan patroli dini hari libur”, ucapnya.

Dalam patroli, Aipda Adi Risdiyanto kepada nasabah khususnya yang akan bertransaksi melalui ATM menyampaikan agar selalu memperhatikan keamanan dan keselamatan pribadi jangan sampai menjadi korban pelaku kejahatan dengan cara modus memberikan bantuan kepada nasabah yang mengalami kesulitan di ruang ATM.

“Segera minta bantuan kepada Satpam maupun anggota Polisi yang sedang melaksanakan pengamanan pada bank tersebut apabila mengalami kesulitan saat berada di ATM. Dan juga minta pengawalan kepada Polisi apabila menarik uang dalam jumlah cukup banyak”, tutupnya.
(Hari R Humas Polsek Pekuncen/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Related Posts

1 of 6,538