Headline

Situasi Gerimispun Kapolsek Purwokerto Selatan Banyumas, Tetap Sapa Masyarakat dengan Yanmas Pagi

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Kapolsek Purwokerto Selatan, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah melaksanakan yanmas pagi untuk mencairkan kepadatan arus lalu lintas dan membantu masyarakat untuk penyeberangan di Bundaran Andang Pangrenan Purwokerto Selatan, Kamis (04/01/2018).

Kegiatan yanmas pagi ini dilakukan Kapolsek untuk membantu masyarakat dalam beraktifitas berangkat kerja maupun pelajar berangkat sekolah, karena arus lalu lintas cukup padat dan arus memutar.

Sementara Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Purwokerto Selatan AKP Sutarno, S.IP, M.Si mengatakan, gerimis tidak menjadi halangan dalam melaksanakan tugas untuk membantu masyarakat.

Justru dalam situasi gerimis inilah, perlu kehadiran Polisi agar tidak terjadi kemacetan karena semua masyarakat perlu waktu cepat untuk melakukan aktifitas.

Diharapkan dengan kehadiran Polisi dipagi hari dalam giat yanmas pagi, masyarakat akan merasa terbantu dalam melakukan kegiatan khususnya dipagi hari.

(Rena Humas Polsek Purwokerto Selatan/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Related Posts

1 of 6,538