Cegah Kemacetan Lalu Lintas, Polsek Rawalo Banyumas Patroli Libur Natal

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Ka SPK II Polsek Rawalo, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah Aiptu Tanto beserta anggota melaksanakan patroli mencegah gangguan keamanan dan atur lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas di Wilayah Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas, Minggu (24/12/2017).

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Rawalo AKP Sumidi mengatakan fihaknya melaksanakan patroli mencegah gangguan keamanan dan atur lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas libur Natal di Wilayah Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas.

“Polisi melaksanakan patroli dengan sasaran objek vital, perbankan, perkantoran, sekolah dan SPBU serta pemukiman penduduk dengan menggunakan KBM dinas Backbone yang sudah dilengkapi dengan CCTV sehingga pelaksanaan patroli setiap saat bisa dimonitor dari Comen Center”, ungkap Kapolsek.

Kapolsek Rawalo menjelaskan selain patroli untuk mencegah gangguan keamanan, Polisi juga memberikan himbauan kepada pengguna jalan supaya dalam mengemudikan kendaraan agar berhati-hati dan utamakan keselamatan khusus pengendara sepeda motor supaya menggunakan helm serta mematuhi peraturan lalu lintas.

“Kami juga memantau, mengantisipasi dan mencegah kemacetan lalu lintas libur natal dengan harapan kehadiran Polisi di lapangan dirasakan manfaatnya sehingga pengguna jalan yang melintas di Wilayah Kecamatan Rawalo merasa nyaman dan aman”, pungkasnya.

(Gusnimar Humas Polsek Rawalo/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Exit mobile version