Headline

Cegah Kejahatan Pada Obyek Vital, Bhabinkamtibmas Kebasen Banyumas Sampaikan Pesan Kamtibmas

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Dalam upaya meningkatkn keamanan obyek vital, Bhabinkamtibmas Polsek Kebasen, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah Brigadir Apriyanto, S.H sambang ke BRI unit Kebasen, Jumat (14/12/2018).

Dalam sambang tersebut Brigadir Apriyanto bertemu dengan security dan menyampaikan pesan kamtibmas untuk meningkatkan kewaspadaan.

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Kebasen AKP Yanto. S, S.T kepada Security anggotanya menyampaikan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kejahatan baik kepada Bank itu sendiri maupun kepada nasabah.

“Selalu berkordinasi dengan petugas Kepolisian yang sedang berjaga dan segera sampaikan apabila ada permaslaahan maupun sesuatu hal yang mencurigakan”, terang Kapolsek.

Lebih lanjut Kapolsek mengatakan dengan kehadiran Polisi di tempat obyek vital maka akan dapat mengurangi ruang gerak pelaku kriminal, pungkasnya.

(Mei Andriyanto Humas Polsek Kebasen/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Related Posts

1 of 6,538