Headline

Sosialisasi Pembagian RASTRA, Polsek Gumelar Banyumas Berikan Himbauan

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Gumelar, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah Bripka Mutohar, S.H menghadiri kegiatan Sosialisasi Pembagian RASTRA (Beras Sejahtera) Tahun 2018 di Aula Kantor Kecamatan Gumelar, Jumat (5/1).

Sebagai pembicara ialah Camat Gumelar Roni Hidayat, S.TP., M.Si dan Kasi Pemerintahan Drs. Restu Yuwono dan sebagai peserta yaitu Kepala Desa dan perwakilan perangkat desa se-Kecamatan Gumelar yang berjumlah sekitar 30 orang.

Materi yang disampaikan, untuk pembagian RASTRA tahun 2018 menggunakan pembayaran non tunai melainkan dengan menggunakan sejenis Kartu ATM dan kepada Agen Sembako yang sebelumnya telah ditunjuk.

Sementara itu Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Gumelar AKP Suparman yang diwakilkan oleh Bhabinkamtibmas Bripka Mutohar, S.H menyampaikan, dengan adanya sosialisasi ini diharapkan para Kepala Desa dan perangkatnya segera mendata warga yang memenuhi syarat untuk menerima RASTRA sesuai dengan syarat dan petunjuk dari pemerintah.

“Dan diharapkan pihaknya menerima ialah benar-benar warga yang memang perlu dibantu”, tutup Bhabinkamtibmas.

(N. Fuadin Humas Polsek Gumelar/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Related Posts

1 of 6,538