Headline

Bhabinkamtibmas Polsek Banyumas Sambangi Balai Desa, Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Dalam menciptakan situasi kamtibmas yang bersinergi antara Polri dan masyarakat Brigadir Narto, Bhabinkamtibmas Polsek Banyumas Polres Banyumas Polda Jawa Tengah melakukan sambang ke balai Desa Binangun Kecamatan Banyumas Kabupaten Banyumas, Kamis (17/10/2019).

Dalam sambang tersebut Bhabinkamtibmas bertemu langsung dengan para perangkat desa diruang kerja dan berpesan untuk tetap menjaga keamanan desanya.

Bhabinkamtibmas mengingatkan perangkat desa sebagai mediator penyampaian pesan kamtibmas dari jajaran Kepolisian, maka perlu pemahaman penyampaian yang logis sehingga diharapkan setiap pesan yang disampaikan pihak Kepolisian dalam ini Bhabinkamtibmas, jika disampaikan ke warga bisa langsung diterima dan dimengerti warga desa setempat.

“Kegiatan ini adalah wujud sinergitas antara pihak desa Binangun dengan Polsek Banyumas untuk menciptakan situasi yang kondusif dengan menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga.” Ujar Brigadir Narto.

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Banyumas AKP Soetrisno SH, saat di konfirmasi  menjelaskan bahwa keamanan adalah tugas kita bersama untuk menciptakannya, untuk itu diperlukan kerjasama dengan semua lapisan masyarakat untuk melakukan nya” jelas AKP Soetrisno SH.

(Kresna Humas Polsek Banyumas/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Related Posts

1 of 6,552