Headline

Ikuti Rapat RT, Bhabinkamtibmas Patikraja Banyumas Sampaikan Pesan Kamtibmas

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan kedekatan dengan warga masyarakat Bhabinkamtibmas Patikraja, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah, Bripka Heru Siswanto menghadiri rapat RT 04 RW 04 Desa Sokawera, Rabu (18/9/2019) malam.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kades Sokawera, Kadus 2 Desa Sokawera, Ketua RT 04 RW 04, Babinsa Koramil 03, serta warga setempat kurang lebih 23 orang.

Dalam kesempatan tersebut Bripka Heru menyampaikan pesan kepada warga agar selalu aktif dalam pelaksanaan siskamling.

“Dengan aktif ronda malam dan selalu keliling di setiap jam rawan maka bisa mencegah terjadinya tindak kejahatan yang ada di lingkungan setempat. Dan menghimbau juga kepada warga untuk selalu mengawasi pergaulan putra putrinya supaya tidak terbawa pergaulan yang tidak baik yang bisa merusak masa depan mereka”, ucapnya.

Sementara itu Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kapolsek Patikraja Iptu Supriyanto mengatakan dengan menghadiri pertemuan ini maka bisa saling mengenal dan juga diharapkan masukan saran serta informasi kepada kami tentang kamtibmas.

“Kami juga berharap masyarakat ikut andil dalam menjaga Kamtibmas di lingkungan dengan menggalakkan kembali pos ronda di kampung sehingga gangguan kriminalitas bisa dicegah,” ungkapnya.

(Sari Humas Polsek Patikraja/ PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Related Posts

1 of 6,552