Jaga Kondusifitas Jelang Tahun Baru, Kapolsek Rawalo Banyumas Gencarkan Patroli Multifungsi

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah jelang tahun baru, Kapolsek Rawalo, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah AKP Sutardiyana, S.H beserta anggota melaksanakan patroli multifungsi guna mencegah gangguan keamanan di wilayah Rawalo Banyumas, Senin (30/12/19).

Kapolresta Banyumas AKBP Whisnu Caraka, S.I.K melalui Kapolsek Rawalo AKP Sutardiyana, S.H mengatakan tujuan patroli multifungsi untuk mencegah gangguan keamanan jelang tahun baru di wilayah Rawalo Banyumas.

“Jelang tahun baru 2020, kami melaksanakan patroli multifungsi dan memberikan pesan kamtibmas kepada pengunjung objek wisata Bendung Gerak Serayu agar menjaga keamanan barang bawaan dan jangan memakai perhiasan yang berlebihan atau mencolok guna menghindari Jamret dan Copet,” ungkap Kapolsek.

Dalam pelaksanaannya, Polisi melaksanakan patroli multifungsi untuk mencegah gangguan keamanan sehingga kehadiran petugas dilapangan dapat mencegah niat atau perbuatan pelaku untuk melakukan tindak pidana jamret dan Copet jelang 2020.

(Gusnimar Humas Polsek Rawalo/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Exit mobile version