Headline

Jalin Silaturahmi, Kapolresta Banyumas Kunjungi PC Nahdlatul Ulama Kab. Banyumas

Tribratanews.banyumas.jateng.polri.go.id  – Kapolresta Banyumas Kombes Pol Whisnu Caraka SIK, melaksanakan kunjungan dan silaturahmi ke PC Nahdlatul Ulama Kab. Banyumas yang bertempat di Kantor PCNU Banyumas, alamat Jl. Sultan Agung No. 42 Kel. Karangklesem Kec. Purwokerto Selatan Kamis sore (3/1/2020).

Dalam kunjungannya Kapolresta Banyumas yang didampingi KBO Intelkam Polresta Banyumas Iptu Heri, langsung disambut hangat oleh Ketua PCNU Banyumas Sabar Munanto, S.Pd., M.Pd.I.

Kapolresta Banyumas Kombes Pol Whisnu Caraka S.I.K., dalam silaturahminya mengatakan bahwa maksud kedatangannya kesini untuk menjalin tali silaturrahmi dengan Tokoh-tokoh Masyarakat Banyumas serta Forkompimda dengan maksud membangun sinergi yang kuat sehingga dapat tercipta situasi yang kondusif di wilayah Kab. Banyumas.

“Kami memperkenalkan diri sebagai warga baru diBanyumas yaitu sebagai Kapolresta, selain sebagai silaturahmi sekaligus membangun sinergitas byang kuat demi terciptanya Banyumas yang aman dan kondusif”, ungkap Kapolresta.

Disisi lain, Ketua PCNU Kabupaten Banyumas Sabar Munanto, S.Pd., M.Pd.I menyampaikan ucapan
terimakasih atas kunjungan Bapak Kapolresta Banyumas ke Kantor PCNU Banyumas, semoga silaturahmi ini akan membawa berkah bagi kita semua.

“Selama ini kerjasama Polresta Banyumas dengan PCNU Banyumas sudah terjalin dengan baik, dan harapan kami kerjasama dengan Polresta Banyumas dapat ditingkatkan dalam rangka untuk menjaga situasi Kamtibmas di Banyumas yang aman dan kondusif”,ungkapnya.

Menurut Kapolresta, dengan adanya silaturahmi ini semoga hubungan Kapolresta Banyumas dengan ulama NU dapat terjalin dengan baik karena saat ini kehadiran Polisi sangat dinantikan dalam setiap kegiatan masyarakat, agar kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

(PID Promoter Humas Polresta Banyumas)

Related Posts

1 of 6,538