Baksos TNI-Polri, Polresta Banyumas Distribusikan 5000 Liter Air Bersih

Jum’at (25/8/2023), telah dilaksanakan kegiatan Bakti Sosial TNI-Polri penyaluran bantuan air bersih oleh Polresta Banyumas Polda Jawa Tengah kepada warga masyarakat RW 004 Desa Kedungpring Kecamatan Kemranjen.

Hadir pula dalam Bakti Sosial tersebut antara lain AKP Jamin, S.H. Kapolsek Kemranjen,
Dwi Irawan Sukma, S.STP., M.Hum., Camat Kemranjen, Kapten Arm Siswandi Danramil 11 Kemranjen, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, anggota Polsek Kemranjen, Kades Kedungpring, perwakilan dari BPPD Kabupaten Banyumas, Ketua BPD Desa Kedungpring, Ketua RW 04 Desa Kedungpring, Ketua RT 004 RW 004 Desa Kedungpring, Ketua RT 005 RW 004 Desa Kedungpring serta warga masyarakat RW 04 Desa Kedungpring.

“Kegiatan Bakti Sosial TNI-Polri yang dilaksanakan pada hari ini berupa penyaluran bantuan air bersih merupakan bentuk kepedulian dari TNI dan Polri bagi warga yang terdampak kekurangan air karena musim kemarau”, ungkap Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edy Suranta Sitepu, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kemranjen AKP Jamin, S.H.

Kapolsek menambahkan dengan musim kemarau yang masih berlangsung ini, dimungkinkan kedepan akan makin banyak warga yang terdampak kekurangan air bersih akibat musim kemarau di wilayah Kabupaten Banyumas.

“Adapun air bersih yang di distribusikan kepada warga masyarakat adalah sebanyak 1 tengki dengan kapasitas 5.000 liter. Diharapkan dapat membantu warga terdampak untuk memenuhi kebutuhan air bersih”, imbuhnya.

(PID Presisi Humas Polresta Banyumas)

Exit mobile version